Bermain Musik Dapat Meredakan Stress Bagi Lansia

Dari penelitian neurologis, bermain musik “menerangi” banyak bagian otak, termasuk pusat ingatan dan emosi dalam sistem limbik (struktur otak yang dianggap penting untuk meregulasi emosi dan motivasi). Bermain musik dapat meningkatkan neurotransmiter yang baik, seperti dopamin dan serotonin,”

Kata Rachelle Norman, pendiri dan direktur Soundscaping Source, organisasi yang fokus pada lansia dan musik.

Bagi para lansia, Norman menyarankan untuk tidak menyalakan televisi saat sedang stres, apalagi jika didominasi oleh berita seputar bencana atau huru-hara. Bagi yang bisa bermain musik, lebih baik lakukan itu saja.